Rabu, 10 Juli 2013

Villa / Homestay Di kota Batu

MAU BERLIBUR DI KOTA BATU...?
DENGAN TARIF PENGINAPAN TERJANGKAU...? 
Cemara's Homestay merupakan penginapan di kota Batu yang menawarkan suasana asri. Terletak di tempat yang sangat strategis. Tepat di depan BNS (Batu Night Spectacular) , berjarak kurang  500 m dari MUSEUM SATWA dan ECO GREEN PARK, diapit oleh RUMAH SOSIS BANDUNG dan INDOMARET.
Fasilitas yang kami tawarkan :
- Area Parkir

Rumah dengan 6 kamar tidur dan ruang keluarga
- Luas kamar tidur 4 x 6 m
- Kamar mandi dalam dengan air hangat,
- Electric jug, free mineral water, kopi, teh, dan gula,
- Televisi,
- Makan pagi untuk 2 orang dewasa dan 2 orang anak. 

1 buah cottage
- Kamar mandi dalam dengan air hangat,
- Electric jug, free mineral water, kopi, teh, dan gula,
- Televisi,
- Makan pagi untuk 2 orang dewasa dan 2 orang anak,
- Memiliki ruang tamu dan teras pribadi.

Dapat disewa 1 rumah atau perkamar sesuai dengan kebutuhan Anda.....

Tarif / kamar.       Hari biasa Rp 270.000 - Rp 300.000


Alamat : Jalan Raya Oro-Oro Ombo no 429 Batu
CP : 081230263234 / 0811362092  
www.cemarashomestaybatu.blogspot.com

Objek Wisata di Kota Batu

Sejarah Kota Batu
Pada tahun1950 berdasarkan Undang-Undang No.12 tahun 1950 tentang pembentukan daerah-daerah kabupaten dalam lingkungan propinsi Jawa Timur, Batu masih merupakan kecamatan dalam lingkungan wilayah Pemerintah Kabupaten Malang. Pada tahun 1993 Kecamatan Batu sebagai Kota Administratif berdasarkan Peraturan Pemerintah no.12 tahun 1993 tentang pembentukan Kota Administratif Batu dalam wilayah Kabupaten Malang, yang meliputi wilayah Kecamatan Batu, Bumiaji, dan  Junrejo. Pada tahun 2001 Kota Administrastif statusnya menjadi Kota Batu berdasarkan Undang-Undang No. 11 tahun 2001 tentang pembentukan Kota Batu yang disyahkan oleh Presiden RI, dan pada 17 Oktober 2001 Kota Batu secara resmi disahkan sebagai daerah Otonom yang terpisah dari Kabupaten Malang.
Jenis Wisata di Kota Batu
Wisata di Kota Batu menawarkan beragam jenis wisata yaitu :
  1. Wisata Alam : Air terjun Coban Rais dan Coban Talun, pemandian air panas Cangar, Goa Jepang di Desa Sumberbrantas, Cangar.
  2. Wisata Agro : Wisata Petik Apel di daerah punten, agrowisata bunga dan sayuran.
  3. Wisata Kuliner : makanan khas daerah Batu seperti berbagai macam KERIPIK mulai dari keripik mangga, semangka, wortel, salak, nangka, dan apel tentunya. Makanan khas daerah pegunungan tentu saja ada di Kota Batu seperti sate kelinci, aneka soup, dll.
  4. Wisata Sejarah : Candi Songgoriti, patung Ganesha
  5. Wisata Rekreasi: Jatim Park, Museum Satwa,Eco Green park,BNS(Batu Night Spectacular)